Cara Mudah Download dari Mega Menggunakan IDM

Sharefirmware - Kali ini mimin akan membagikan tutorial bagaimana cara mudah download file dari server mega.nz menggunakan IDM (Internet Download Manager). Mungkin ada sebagian dari kita yang masih mengalami kesulitan melakukan download file dari mega.nz menggunakan IDM. Dan sebagaimana yang kita ketahui IDM merupakan aplikasi yang sangat membantu dalam melakukan download terutama untuk file yang ukuran nya besar karena idm memiliki akselerasi transfer rate yang cepat sehingga membuat proses download menjadi semakin singkat.

Cara berikut ini selain lebih cepat proses downloadnya juga terbebas dari limit yang ditetapkan oleh server mega yang hanya 2GB saja.

Pertama-tama yang harus kita lakukan adalah mendapatkan link download full yang langsung menuju ke server mega. Sebenarnya ada dua macam link, yaitu link yang masih membutuhkan descryption key dan link full yang langsung bisa digunakan untuk download file. Berikut ini contoh dari kedua link tersebut :
  • https://mega.nz/#!5t9EDQDD
  • https://mega.nz/#!5t9EDQDD!al9SZ0xu1L9iwuRU5txZZPQbql6_8WpH0RVkXu76w2U
Yang pertama adalah link yang masih membutuhkan descryption key, dan yang kedua adalah link full yang sudah siap untuk di download. Yang kita butuhkan adalah link yang kedua, bila agan hanya memiliki link yang pertama maka harus dilengkapi dengan link descryption key nya.

Apabila linknya sudah siap silahkan agan menuju ke link dibawah ini.
Silahkan agan masukkan link downloadnya di dalam kotak kemudian klik generate. Memasukkan link harus pada baris pertama, jangan ada baris yang kosong di atas atau dibawah link yang kita masukkan karena bisa membuat error proses generate link nya.
cara generate link di link generate

Kemudian klik kanan link hasil generatenya dan pilih download with IDM, setelah beberapa saat file akan segera di download dengan idm. Apabila muncul notifikasi dari idm mengenai perubahan nama file silahkan pilih yes.
cara generate link di link generate
Demikian tutorial singkat cara download file dari server mega menggunakan IDM. Semoga bermanfaat untuk kita semua.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

UFI Software V.1.3.0.1156

SFT Dongle Xiaomi Edition

Firmware Redmi 6A Cactus ( Mediatek )